PT. Karya Multindo Sukses (KMS) adalah perusahaan yang bergerak di bidang pengadaan dan distribusi peralatan pemadam kebakaran (fire safety equipment), khususnya produk-produk hydrant system dan perlengkapannya. Dengan pengalaman dan komitmen tinggi, KMS hadir sebagai mitra terpercaya dalam mendukung keamanan bangunan, kawasan industri, serta infrastruktur publik di seluruh Indonesia.
Kami menyediakan berbagai produk unggulan, mulai dari hydrant box, hydrant pilar, fire hose, nozzle, valve, box APAR, hingga aksesoris hydrant lainnya, yang memenuhi standar nasional maupun internasional.